Sabtu, Desember 14, 2024

RAKOOR FKUB PROV JAMBI, JAGA KEUTUHAN NKRI WUJUDKAN JAMBI MANTAP

Informasi Publik

KERINCI JAMBI – Rapat Koordinasi Forum Koordinasi Umat Beragama Provinsi Jambi atau disingkat FKUB tahun 2022 dengan tema “Optimalisasi Peranan FKUB Provinsi Jambi Dalam Menjaga Keutuhan NKRI Terwujudnya Jambi MANTAP” yang dihadiri pengurus FKUB, dan Kepala Badan Kesbangpol serta tokoh-tokoh agama se Provinsi Jambi, berlangsung selama dua hari tanggal 28 s.d 29 Juli 2022 di Hotel Golden Harves Jambi.

Acara Rakor FKUB Provinsi Jambi dibuka langsung oleh Wakil Gubernur Jambi  Drs. H. Abdullah Sani, M.Pd.i didampingi Ketua FKUB Prov. Jambi Prof. DR. M. Hasby Umar, Kakanwil Kemenang Prov. Jambi, Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Jambi H. Mukti.

Dalam arahan pembukaan acara Rakoor,  Wagub Jambi menekankan, pentingnya merawat persatuan dalam satu kesatuan NKRI, karena apapun agama, suku, ras dilindungi oleh negara.

“Adalah mustahil pembangunan bisa terselenggara jika tidak ada persatuan dan kesatuan yang terbangun dengan baik” jelas Wagub, (Kamis 28/7).

Ditambahkan Wagub Jambi, tugas masing-masing agama adalah saling menjaga kerukunan antar umat beragama, begitu juga kerukunan antara umat beragama dengan pemerintah.

“Jika masing-masing umat beragama menjalankan agamanya sesuai dengan aqidahnya dan menjalankan regulasi yang ada, maka semuanya akan berjalan dengan damai”, tambahnya.

Sementara itu, Kaban Kesbangpol Prov Jambi, H. Mukti dalam sambutannya mengatakan, dengan ditetapkannya Peraturan Bersama Menteri Dalam Negeri dan Menteri Agama No 9 dan 8 tahun 2006, salah satunya yang diatur adalah membentuk FKUB. Dalam pelaksanaan kegiatan dihadapkan dua persoalan yakni masalah konflik agama atau pendirian ibadah dan masalah dukungan anggaran.

“Saat ini, masalah anggaran masih menjadi kendala bagi FKUB di Daerah meski dalam Peraturan Bersama Menteri Agama dan Menteri Dalam Negeri sudah menegaskan pembiayaan dibebankan pada APBD, akhirinya. (*Ksbgpol)

- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Tingkatkan Prestasi, Badan Kesbangpol Kerinci Study Komparatif Ke Provinsi Riau dan Kota Bukittinggi

KERINCI JAMBI - Untuk meningkatkan hasil capaian kegiatan yang lebih baik dan berkualitas dari program-program berorinetasi pada anggaran dan...

Artikel Terkait